Bupati Kepulauan Sangihe Membuka Kegiatan Expose Data 2018 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kepulauan Sangihe

Demi meningkatkan kualitas pelayanan, kualitas data BPS dan identifikasi kebutuhan data konsumen, silakan isi Survei Kebutuhan Data disini || Publikasi Kabupaten Kepulauan Sangihe Dalam Angka 2025 dapat diunduh disini

Bupati Kepulauan Sangihe Membuka Kegiatan Expose Data 2018

Bupati Kepulauan Sangihe Membuka Kegiatan Expose Data 2018

31 Oktober 2018 | Kegiatan Statistik


Rabu, 31 Oktober 2018 Badan Pusat Statistik Kabupaten Kepulauan Sangihe menyelenggarakan Expose Data 2018 yang bertempat di Aula Pendopo Rumah Jabatan Bupati Kepulauan Sangihe. Peserta adalah Kepala Dinas/Instansi/Badan/Wartawan dan yang menjadi Narasumber adalah Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara DR. Ateng Hartono, SE, M.Si dengan tema "Indikator Makro Ekonomi dan Sosial Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Kegiatan ini dihadir oleh Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana, SE, ME, dalam sambutannya Bupati Kepulauan Sangihe  menyampaikan bahwa acara Expose Data Statistik yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik Kabupaten Kepulauan Sangihe ini sangat penting dalam rangka memperkenalkan data-data statistik yang telah dihasilkan oleh BPS Kabupaten Kepulauan Sangihe dalam tugasnya memotret fakta sosial dan ekonomi yang telah terjadi di Kabupaten Kepulauan Sangihe tercinta. Selain itu, saya mengajak pada semua jajaran Perangkat Daerah untuk berkoordinasi dan bekerjasama dalam menghasilkan data yang berkualitas, sehingga perencanaan pembangunan dapat disusun dengan tepat sesuai kenyataan yang ada. Dengan data yang akurat maka kesejahteraan masyarakat akan terangkat. 
Peran BPS sangat penting. Data statistik yang dihasilkan oleh BPS merupakan rujukan, pedoman, di dalam pemerintah memformulasikan kebijakan, di dalam pemerintah merencanakan pembangunan, baik nasional, sektoral, maupun regional, dalam arti daerah. Data yang dihasilkan, hasil statistik, hasil sensus, juga sangat penting untuk evaluasi, koreksi, dan perbaikan, baik itu kebijakan, rencana, program, dan tentunya termasuk anggaran yang kita keluarkan. Bahkan apa yang dihasilkan BPS itu juga berguna untuk telaah dan debat publik yang tentu tujuannya untuk melakukan koreksi dan penyempurnaan dari pembangunan yang kita laksanakan bersama ini, mana yang sudah tepat dan baik, dan hasil survei BPS mengatakan demikian, misalnya, tentu harus kita pertahankan, mana-mana yang kurang tepat atau belum baik tercermin dari apa yang dihasilkan oleh BPS tentu juga harus kita lakukan koreksi dan perbaikan. 
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kepulauan Sangihe (Statistics of Kepulauan Sangihe Regency)Jl. Baru

Tona I

Kec. Tahuna Timur

Telp (62-432) 24547

Faks (62-432) 24547

Mailbox : bps7103@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik